Hindari Stres Kehilangan Kerja di Tengah Pendemi, Ini Bisa Dilakukan

Minggu, 19 April 2020 - 08:47 WIB
loading...
Hindari Stres Kehilangan...
Beberapa cara bisa dilakukan untuk menghindari stres saat kehilangan pekerjaan di tengah Pendemi Coronavirus. Foto: Boldsky
A A A
MAKASSAR - Dampak Coronavirus Disease (COVID-19) pada perekonomian, menyebabkan banyaknya karywan yang di PHK hingga kehilangan pekerjaan di seluruh dunia.

Baik itu perusahaan kecil atau pun besar tidak punya pilihan selain memberhentikan karyawan karena gangguan ekonomi tersebut.
Kehilangan pekerjaan bisa sangat menegangkan sehingga bisa menurunkan rasa percaya diri, rasa aman, dan kehilangan identitas profesional.

Wajar jika kehilangan pekerjaan tersebut bisa membuat marah, terluka, atau tertekan, cemas tentang apa yang akan terjadi di masa depan hingga bisa menyebabkan stres.

Dengan waktu dan metode penanganan yang benar, hal ini dapat mengatasi dan mengurangi stres dan kecemasan. Berikut cara-cara mengelola stres akibat kehilangan pekerjaan yang dilansir dari Blodsky.

1. Kendalikan emosi Anda.

Anda harus memberi diri waktu untuk memahami mengapa itu terjadi dan bagaimana Anda bisa keluar dari situasi tersebut segera.

Jika PHK itu tidak terduga, Anda mungkin merasa kesal, kaget, dan kecewa dengan situasinya. Jika itu diharapkan Anda mungkin merasa bingung dan tidak yakin tentang masa depan.

Dalam hal ini, Anda mungkin mengalami banyak hal secara emosional, jadi berbicaralah dengan teman, keluarga, dan rekan kerja yang dekat dengan Anda karena ini akan membantu menenangkan Anda dan merasa tidak terlalu cemas.

2. Jangan malu

Tidak ada hal yang perlu dipermalukan jika Anda kehilangan pekerjaan, ingatlah bahwa Anda akan menemukan yang lain segera setelah situasinya menjadi normal.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1032 seconds (0.1#10.140)